Sabtu, 27 Februari 2010

Cinderamata Khas TMII Laris Manis

http://news.okezone.com

JAKARTA - Pedagang cinderamata yang menjajakan kerajinan tangan khas nusantara di lokasi wisata TMII, Jakarta Timur, diserbu para pengunjung yang datang dari berbagai wilayah.

Kerajinan tangan yang terdapat di gerai ataupun toko-toko di areal TMII, di antaranya tas mungil yang dibuat dari batok kelapa ataupun berbahan dasar rotan, angklung, topi, aksesoris gelang dan kalung bermotif manik-manik, dompet, sepatu, serta spanduk kaligrafi.

Seperti yang terlihat, Selasa (22/9/2009), para pengunjung berbuyun-duyun mampir ke toko dan gerai cinderamata untuk membeli beberapa kerajinan tangan unik sebagai oleh-oleh. Harga yang ditawarkan pun relatif murah, mulai Rp3 ribu hingga Rp25 ribu per buah.

"Iya, beli kalung manik-manik buat anak saya harganya Cuma Rp5 ribu tapi lucu bentuknya, murah," kata Laela (40), warga Karawang Jawa Barat.

Sementara itu, berdasarkan pengakuan dari penjual kerajinan tangan, Yana (35), Lebaran kali ini omzet dagangannya naik dibandingkan tahun lalu. Kerajinan tangan yang paling laku terjual adalah aksesoris dengan harga di bawah Rp5 ribu.

"Satu hingga dua minggu ini paling laris. Kebanyakan barang yang laku aksesoris gelang, cincin, kalung, dan gantungan kunci. Barangnya buatan sendiri," akunya.

(lam)

0 komentar:

Posting Komentar

Beri Komentar pada blog ini

AdBrite